STRATEGIC ASSESSMENT. Badan intelijen Selandia Baru menyadari adanya aktivitas yang sedang berlangsung terhadap Selandia Baru yang terkait dengan badan intelijen China. Hal ini dikatakan dalam sebuah laporan yang dirilis. “Ini adalah masalah intelijen yang kompleks bagi Selandia Baru,” kata laporan tersebut, yang ditulis oleh badan Intelijen Keamanan Selandia Baru.
Laporan itu, seperti dilansir dari Reuters, menambahkan bahwa lingkungan keamanan internasional tempat Selandia Baru beroperasi sekarang lebih menantang. Hal lain yang juga disebut adalah keamanan kurang dapat diprediksi daripada beberapa dekade terakhir.
Masih belum terlalu jelas seperti apa situasi yang dialami negara ini dan hubungannya dengan intelijen China.
Di sisi lain, Barat juga sedang menghadapi gejolak dengan China serta mata-matanya.
“Negeri Tirai Bambu” itu dituduh banyak melakukan kerja intelijen, meskipun masih simpang siur.
Yang paling menonjol adalah temuan balon terbang mata-mata, yang terbang lalu ditembak oleh otoritas AS.